TIMIKA – jurnalpapua.id
Pemerintah Kabupaten Mimika siap mensukseskan agenda Paskah Tahun 2024 ini. Hal ini diungkapkan Pj. Sekda Mimika, Dr. Ida Wahyuni saat menyampaikan sambutan pada rapat antar denominasi gereja Mimika di Hotel Swissbell, Senin (19/3/2024).
Menurutnya, Pemkab Mimika akan mengambil bagian pada perhelatan Paskah yang diselenggarakan dilokasi Gereja Kingmi Jemaat Marten Luther Mile 32, Kamis 21 Maret berupa parade dan konvoi Paskah keliling Kota Timika dengan menempuh rute Jalan Cenderawasih – Yos Sudarso – Hasanuddin – WR Supratman- Cenderawasih dan finish di halaman Gereja Marthen Luther Kingmi mile 32 Jalan Agimuga.
Mewakili Pemerintah Daerah, Ida Wahyuni mengapresiasi konsep yang digagas Panitia Paskah Oikumene 2024. Ia meminta dukungan semua pihak agar tujuan Panitia Perayaan Paskah dapat terwujud.
Ida mengingatkan panitia memperhatikan dan mempertimbangkan keselamatan dan kenyamanan masyarakat karena panitia menargetkan 15 ribu peserta.
“Kita harus memperhatikan keamanan, kemudian kita juga harus memperhitungkan lokasi acara yang optimal dengan sebaik-baiknya,” pesan Ida.
Adapun kegiatan yang dihandle oleh Persekutuan Gereja-Gereja Mimika (PGGM) berupa pawai obor Paskah pada 31 Maret, yang dimulai pukul 01.00 WIT dengan titik start Lapangan Jayanti ke Jalan Hasanuddin, Budi Utomo dan finish di Gedung Eme Neme Yauware pada pukul 04.00 WIT.
Sementara itu, Ketua PPGM Pdt Donald S Mahuze mengatakan, Paskah Oikumene kali ini akan dihadiri 15 ribu umat Kristiani. Ia meminta Panitia Perayaan Paskah bisa bekerja maksimal.
“Harapan kami para panitia dapat menampilkan seperti yang telah kami konsepkan, yaitu sebuah proses yang telah dilakukan secara maksimal dan dapat dilaksanakan serta memberikan nuansa Paskah kepada peserta. Sehingga setelah selesai dapat diperoleh situasi pemulihan yang massf di masa yang akan datang di kabupaten yang kita cintai ini,” katanya. (Redaksi)
Discussion about this post